Home / Edukes

Jumat, 11 Maret 2022 - 12:50 WIB

89 Nakes Disengat Covid-19, Pelayanan Kesehatan Umum di Sikka Diduga Ditutup

dokumen Kemenkes.

dokumen Kemenkes.

MAUMERE-LENTERAPOS.ID, Sebanyak 89 tenaga kesehatan (nakes) yang tersebar di sejumlah rumah sakit dan puskesmas disengat virus Covid-19. Akibatnya semua pelayanan kesehatan untuk masyarakat umum diduga ditutup sementara di Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur.

Wakil Bupati Sikka Romanus Woga dalam rapat koordinasi, Kamis, 10 maret 2022 melaporkan bahwa kondisi saat ini ada 48 tenaga kesehatan di rumah sakit terpapar Covid-19. Sementara di tenaga kesehatan yang layani puskesmas ada 41 orang juga ikut terpapar Covid-19.

Baca juga  Pasca Serangan Virus Babi, Dinas Pertanian Sikka Bakal Gandeng Prisma Datangkan Sperma

Sehingga total keseluruhan kata dia, ada 89 tenaga kesehatan di Kabupaten Sikka dilaporkan konfirmasi positif Covid-19. Saat ini juga, 89 orang itu sedang menjalani karantina isolasi mandiri di rumah masing-masing.

“89 tenaga kesehatan yang terpapar Covid-19 itu saat sedang jalani isolasi mandiri di rumah masing-masing,” ujar dia.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sikka, Petrus Herlemus pun membantah kalau pelayanan kesehatan di puskesmas telah ditutup.

Baca juga  Status Gunung Api Egon di Sikka Masih Level I

” Memang betul banyak tenaga kesehatan di puskesmas terpapar Covid-19. Tetapi pelayanan kesehatan di puskesmas tetap berjalan,” ujar dia.

Dia mengaku telah meminta kepada kepala-kepala puskesmas untuk tetap memberikan pelayanan kepada masyarakat dengan mencari jalan keluar.

“Kan tidak semua tenaga kesehatan terpapar Covid-19. Kan mereka yang tidak terkonfirmasi positif bisa melayani pasien umum. Kita sudah sampaikan untuk optimal yang ada ,” ungkap Herlemus ini, Jumad 11 Maret 2022.

Baca juga  Tender Proyek Dana Pinjaman Daerah Sikka Mulai Tuai Masalah

Sementara itu, berdasarkan pantauan lenterapos.id, terlihat ruang paviliun  yang ada di RSUD dr. TC Hillers Maumere sementara ditutup sementara oleh pihak rumah sakit.

Direktur RSUD TC Hillers Maumere Dokter Clara Francis saat hendak dikonfirmasi melalui telepon seluler terkait penutupan ruang paviliun di rumahnya sakit belum berhasil dikonfirmasi. (AL)

Share :

Baca Juga

Edukes

Manajemen Dinilai Buruk, Warga Minta Kepsek SDK 078 Paipenga Diganti

Edukes

Awal 2022, Kerugian akibat Bencana di Sikka Diperkirakan Capai Rp 6 M 

Edukes

Sekarang Modal KTP Saja, Warga Sikka Peserta JKN Langsung Dilayani di Faskes

Edukes

GP Ansor Siap Amankan Gereja Saat Perayaan Natal 2022 di Sikka 

Edukes

Putra Daerah asal Sikka Diberangkatkan Ikut Seleksi Catam TNI-AD Gelombang I Tahun 2022

Edukes

Didampingi Suami, Para Istri Antusias Ikut Program KB Gratis di Paga

Edukes

Sambut HUT ke- 50, Kopdit Obor Mas Gelar Donor Darah

Edukes

PKO Sikka Tindaklanjuti Aduan Warga soal Permintaan Kepsek SDK 078 Peipenga Diganti