Home / Hukrim

Senin, 21 Februari 2022 - 19:09 WIB

Kapolres Sikka Imbau Masyarakat Proaktif Laporkan Kasus Kekerasan Terhadap Anak Di Bawah Umur

Tim Relawan Untuk Kemanusiaan Flores usai beraudiensi dengan Kapolres Sikka, AKBP Nelson Felipe Quintas, SIK, Senin ( 14/02/2022)

Tim Relawan Untuk Kemanusiaan Flores usai beraudiensi dengan Kapolres Sikka, AKBP Nelson Felipe Quintas, SIK, Senin ( 14/02/2022)

MAUMERE-LENTERAPOS.ID, Kepala Kepolisian Resort (Polres) Sikka, AKBP Nelson Filipe Quintas, SIK., mengimbau kepada seluruh masyarakat agar lebih proaktif melaporkan kasus kekerasan terhadap anak di bawah umur.

Imbauan tersebut disampaikan usai menerima audiensi Tim Relawan Untuk Kemanusiaan (TRUK) Flores di Polres Sikka, Senin (14/02/2022).

Tim Relawan Untuk Kemanusiaan (TRUK) Flores merilis, setidaknya terjadi 68 kasus tindak pidana kekerasan terhadap anak di bawah umur selama tahun 2021. Kekerasan psikis dialami oleh 23 anak, kekerasan fisik dialami oleh 13 anak, kekerasan ekonomi/penelantaran ekonomi dialami oleh 21 anak, kekerasan seksual dialami oleh 17 anak, (11 diantaranya hamil), serta kekerasan berbasis gender online dialami oleh 5 anak. Bahkan, satu anak bisa mengalami beberapa jenis kekerasan secara berulang.

Baca juga  Bantu Kebutuhan Stok Darah, Kodim Sikka Gelar Donor Darah

Masih kurangnya kepedulian masyarakat menyebabkan beberapa kasus tindak kekerasan terhadap anak luput dari jeratan hukum lantaran tidak dilaporkan. Kalaupun dilaporkan, agak rumit untuk diproses lebih lanjut sebab sudah ada penyelesaian secara adat,.

Baca juga  Dilaporkan Ke Polisi, Kuasa Hukum Adhie Massardi Sayangkan Komentar Dijadikan Delik Pidana

Untuk itu, Nelson berharap agar seluruh elemen masyarakat turut berpartisipasi memerangi tindak kekerasan terhadap anak, terutama dengan melakukan penyadaran kepada seluruh lapisan masyarakat. Termasuk melakukan advokasi (pendampingan) bila diperlukan korban.

“Tidak bisa hanya mengandalkan aparat penegak hukum. Seluruh masyarakat wajib peduli dengan kasus tindak pidana kekerasan terhadap anak. Jangan sampai lama setelah kejadian baru dilaporkan, kasihan anak anak kita. Anak anak adalah kelompok yang rentan terhadap kasus tindak kekerasan,” ujar Nelson.

Baca juga  Sopir Logistik di Sikka Geruduk Gedung DPRD Adukan PT. Citra Niaga Logistik

Nelson juga memberi apresiasi kepada TRUK Flores yang konsen mengadvokasi kasus kemanusiaan termasuk kekerasan terhadap perempuan dan anak. “Kerjasama antara Polres Sikka dan TRUK Flores selama ini sudah terjalin baik terutama dalam memerangi kasus kasus kemanusiaan terutama tindak kekerasan terhadap perempuan dan anak,” ujarnya. (VT)

Share :

Baca Juga

Hukrim

Tak Terima Dianiaya Pengunjung, Seorang Karyawati Tempat Hiburan Malam Di Sikka Lapor Polisi

Hukrim

Dituntut 9 Tahun Penjara, Kuasa Hukum Joker Nilai Tuntutan JPU Tidak Obyektif

Hukrim

Korupsi Dana BTT Covid Sikka, Neldis Bakal Justice Collaborator, Siapa Nyusul?

Hukrim

Sapi Milik Pegawai Kejaksaan di Sikka Dimaling Orang 

Hukrim

Anak Dibawah Umur di Sikka Diduga Diperkosa oleh Pemuda

Hukrim

Diduga Kecanduan Film Bokep, Kakek di Sikka Tega Cabuli Cucu Sendiri 

Hukrim

Klarifikasi Tim Kuasa Hukum YS, Soal Sangkaan TPPO 

Hukrim

Diduga Ada Keterlibatan Pihak Lain Dalam Peristiwa Penganiayaan ASN di Jalan Brai