MAUMERE-LENTERAPOS.ID, Para petani kacang tanah yang ada di Desa Paubekor, Kecamatan Koting, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur mengeluh soal hasil panen kacang tanah mereka menurun sangat drastis akhir-akhir ini. Hal ini dikarenakan dipicu oleh ketiadaan pupuk selama ini.
Kepala Desa Paubekor, Maria Nona Kesna Rabu 23 Maret 2022 mengaku wilayahnya desanya merupakan penghasil kacang tanah. Namun tahun 2022 ini, kata dia, banyak petani kacang tanah yang datang kepadanya mengeluh soal hasil panen mereka menurun drastis. Hal ini tidak ada ketersedian pupuk.
“Saat ini ada musim panen kacang tanah dan juga ada yang belum panen kacang tanah. Ini tahun hasil kacang tanah turun drastis. Masalahnya pupuk. Para petani disini kesulitan pupuk. Kita pergi beli pupuk di distributor selalu katakan habis-habis. Jadi para petani kesulitan sekali pupuk. Dampaknya hasil panen kacang tanah kami tahun ini turun drastis,” tandas Maria ini.
Dikatakan, tahun ini terdapat 22 hektar lahan yang ditanam kacang tanah. Namun pengakuan dari sejumlah petani bahwa hasil panen mereka menurun drastis.
Bukan itu, saja kata Maria bahwa hal yang sama juga dirasakan oleh petani jagung yang mengeluhkan soal ketiadaan pupuk membuat hasil panen jagung milik mereka juga ikut menurun drastis.
“Tahun ini 2022, hasil kacang tanah juga kurang dan juga hasil Jagung juga kurang. Ini hanya kendala pupuk saja. Kesulitan hanya pupuk,” papar dia.
Sementara itu, Penyuluh Pertanian Kecamatan Koting, Hek Boky mengaku awalnya ada sekitar 27 hektar lahan yang direncanakan untuk menanam kacang tanah.
Namun ungkap dia, kita hanya mampu menanam kacang tanah sebanyak 22 hekter. Setelah menanam, tandas dia, para petani mengalami kendala soal ketiadaan pupuk. Hal ini membuat hasil panen kacang tanah di Desa Paubekor alami penurunan drastis.
“Memang tahun ini hasil panen kacang tanah terbilang turun drastis. Saat ini kita sedang turun ke petani-petani untuk mendatanya. Tiap hari para petani yang saat ditemui, mereka mengeluh soal hasil panen kacang tanah yang tidak seperti tahun-tahun sebelumnya,” papar dia (AL).