Home / Hukrim

Selasa, 30 Juli 2024 - 15:41 WIB

Pindah Tugas ke Kejari Lotim, Bayu Pinarta: “Epang Gawan” Kabupaten Sikka

I Putu Bayu Pinarta, SH., MH.

I Putu Bayu Pinarta, SH., MH.

MAUMERE-LENTERAPOS, Kepala Seksi Intelijen (Kasi Intel) Kejaksaan Negeri (Kejari) Sikka, I Putu Bayu Pinarta, SH., MH., bakal memulai tugas barunya sebagai Kasi Intel Kejari Kabupaten Lombok Timur, Nusa Tenggara Barat.

Pria yang akrab dipanggil Bayu Pinarta tersebut menyampaikan terima kasihnya kepada seluruh masyarakat Kabupaten Sikka atas dukungan dan kerjasama yang telah diterimanya selama bertugas di Kejaksaan Negeri Sikka.

Baca juga  Dituntut 9 Tahun Penjara, Kuasa Hukum Joker Nilai Tuntutan JPU Tidak Obyektif

“Epang Gawan (terima kasih, red)) warga Kabupaten Sikka yang telah mendukung kami dalam menjalankan tugas di Kejaksaan Negeri Sikka,” ujarnya dalam pesan Whatsapp yang diterima lenterapos, Selasa, 30/07/2024.

Tidak lupa juga ia menyampaikan terima kasih kepada para pekerja jurnalistik di Sikka yang tergabung dalam Aliansi Wartawan Sikka (AWAS) atas kerjasama kemitraan dalam membangun jalinan komunikasi dan koordinasi terkait dengan perkembangan situasi terkini di wilayah Kabupaten Sikka.

Baca juga  Meski Sudah Berdamai, Oknum TNI Pemukul Warga di Sikka Diproses Hukum

Selama menjabat Kasi Intel Kejaksaan Negeri Sikka, Bayu Pinarta cukup komunikatif terhadap media. Ia juga memiliki dedikasi dan profesional selama menjalankan tugas.

Dengan tugas barunya sebagai Kasi Intel Kejaksaan Negeri Lombok Timur, tentu saja akan menghadirkan tantangan baru. Terhadap hal itu, ia tetap berkomitmen untuk terus memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat di wilayah barunya nanti.

Baca juga  Sekda Sikka: Siap Proses Penetapan SK Direktur Perumda Wair Pu’an Definitif 

“Rotasi merupakan salah satu cara untuk meningkatkan kualitas layanan Kejaksaan di berbagai daerah. Ini merupakan hal biasa dalam karir sebagai seorang Jaksa. Tentu saja ini juga berguna untuk memperluas pengalaman dan pengetahuan seorang jaksa,” ujarnya. (VT)

 

Share :

Baca Juga

Hukrim

Dugaan Pembobolan Aplikasi BRImo, Nasabah BRI Maumere Akhirnya Lapor Polisi

Hukrim

Suku Soge Natarmage dan Gobang Runut Tunggu Sikap AHY, Batalkan SK HGU PT Krisrama

Hukrim

Dugaan Penganiayaan Di JL Brai, Ternyata HP Almarhum YVL dan Isteri Pelaku Sudah Di Reset

Hukrim

Enam Karyawan KSP Pintu Air Jadi Tersangka

Hukrim

Rumah ASN di Sikka Digasak Maling, Perhiasan dan Uang Raib

Hukrim

Seorang Pria di Sikka Pukul Polisi Pakai Besi Hingga Kepala Robek

Hukrim

Pemkab Sikka-Orinbao Law Office Jalin Kerjasama Pendampingan Hukum Korban Kekerasan Perempuan dan Anak 

Hukrim

Diduga Gara-gara Pilih Biji Jambu Mete, Warga di Sikka Kena Tebas dengan Parang