Home / Ekbis

Senin, 24 Oktober 2022 - 17:21 WIB

Sambut Pesta Emas, KSP Kopdit Obor Mas Gelar Pemeriksaan Kesehatan Gratis

MAUMERE-LENTERAPOS.ID, Peduli terhadap kesehatan para anggotanya, KSP Kopdit Obor Mas menggelar pemeriksaan kesehatan gratis yang berlangsung, Senin 24 Oktober 2022 di Wolomarang, Kecamatan Alok Barat, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur. Bakti sosial pemeriksaan kesehatan gratis ini dalam rangka menyambut HUT ke-50 KSP Kopdit Obor Mas.

Panitia HUT ke-50 KSP Kopdit Obor Mas, Andreas Mbete mengatakan, tujuan kegiatan bakti sosial adalah menjamin kesehatan para anggota dan menumbuhkan kesadaran bagi para anggota KSP Kopdit Obor Mas untuk selalu menjaga kesehatan dengan melakukan pemeriksaan kesehatan secara periodik.

Baca juga  Kapolres Sikka Beri Bantuan Sosial Untuk Penghuni Panti Dymphna

Lanjutnya, bakti sosial pemeriksaan kesehatan dilaksanakan di 7 kantor cabang dalam wilayah Kabupaten Sikka dari Senin 24 Oktober-31 Oktober 2022. Bakti sosial ini melibatkan anggota sebanyak 1.750 orang yang tersebar di 7cabang.

Untuk bakti sosial berupa pemeriksaan kesehatan yakni tensi  kolesterol, gula darah, asam urat, konsultasi dokter dan mendapatkan obat gratis

Ketua Pengurus KSP Kopdit Obor Mas, Markus Menando mengatakan, pemeriksaan kesehatan gratis merupakan bentuk kepedulian terhadap setiap anggota dan kelompok.

Baca juga  Jam Operasi Dibatasi, Pemkab Sikka Dinilai Mau Matikan Pasar Wuring

“Kami dengan sangat yakin dan percaya anggota sehat, para pengurus dan pengawas sehat, kita semua sehat, maka Obor Mas pasti kuat,” ujar Markus Menando.

Dirinya pun berharap, kesempatan pemeriksaan kesehatan gratis ini dapat dimanfaatkan sebaik,-baiknya oleh anggota. Lanjutnya, hari ini adalah pembukaan secara simbolis bagi 7 cabang di Kabupaten Sikka dengan jumlah keseluruhan ada 1.750 anggota. 

Baca juga  Diduga, Ada Warga Nangahale Nekat Klaim Sepihak Tanah Eks HGU 

Sementara itu, Wakil Bupati Sikka sekaligus Tokoh Koperasi NTT, Romanus Woga, mengatakan, pemeriksaan kesehatan gratis yang digelar oleh KSP Kopdit Obor Mas hari ini adalah bentuk rasa syukur atas ulang tahun KSP Kopdit Obor Mas yang telah berusia 50 tahun.

“Pemerintah juga menyambut baik karena warganya diberi pengobatan kesehatan secara gratis oleh satu lembaga bernama Obor Mas,” ujar Wabup Romanus Woga. (AL)

 

 

Share :

Baca Juga

Ekbis

Warga Mengeluh Trotoar Depan Eks Kantor Bupati Sikka Jadi Tempat Berjualan

Ekbis

Para Suami di Sikka Diminta Ajak Istri Tercinta Ikut Vaksin Covid-19

Ekbis

Gara-gara BBM Naik, Sopir Angkutan Pedesaan dan Kota di Sikka Mogok

Ekbis

Dalam RAT ke-39, KSP Kopdit Obor Mas Target Aset Rp 3 Triliun

Ekbis

Pemkab Sikka Gelar Operasi Pasar Murah di 13 Kelurahan 

Ekbis

Penduduk Miskin Kabupaten Sikka Tahun 2024 Berkurang 2000 Orang

Ekbis

Pengurus OSIS SMK Kasih Bunda Maumere Dilantik, Kepsek : Jadilah Teladan untuk Seluruh Siswa

Ekbis

Pembelian Dibatasi, Warga Mengeluh Beras Murah Bulog Maumere