Home / Edukes

Rabu, 18 Januari 2023 - 08:33 WIB

Dilantik Jadi Ketua, Harry : Tanpa Dukungan, Kadin Sikka Hanya Papan Nama

MAUMERE-LENTERAPOS.ID, Harry Japira resmi dilantik menjadi Ketua Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Kabupaten Sikka dengan masa bakti periode 2023-2028. Ia dilantik bersama pengurus Kadin Sikka oleh Ketua Kadin NTT Bobby Lianto yang disaksikan langsung oleh Wakil Bupati Sikka Romanus Woga di Hotel Wailiti, Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, Selasa, 17 Januari 2023 malam.

Dalam sambutannya perdananya, Ketua Kadin Sikka, Harry Japira yang juga merupakan dosen dari Universitas Nusa Nipa Indonesia dengan lantang dan tegas mengatakan tanpa dukungan dari pengurus, Kadin Kabupaten Sikka hanya sebagai organisasi hanya papan nama tanpa adanya kegiatan.

Baca juga  Pemkab Sikka Keluarkan Surat Edaran Waspada Rabies

Untuk itu, ia meminta dukungan dari semua pengurus yang baru dilantik dengannya agar bersama-sama  memajukan organisasi Kadin terutama dalam hal membantu kebangkitan ekonomi di Kabupaten Sikka.

“Tanpa ada dukungan dari pengurus, Kadin hanya sebuah organisasi papan nama. Jadi saya minta semua pengurus yang baru dilantik periode 2023-2028 , mari kita sising lengan baju kita untuk bekerja dan bekerja untuk kebangkitan ekonomi di NTT khususnya di Kabupaten Sikka,” papar dia.

Baca juga  Resmi Jadi Anggota Futsal, Klub Milik Akper Maumere Siap Ramaikan Liga III

Dia juga sampaikan bahwa organisasi Kadin Sikka harus inklusif dan kolaboratif  bagi semua pengusaha baik yang pengusaha kaki lima sampai dengan pengusaha yang besar. 

“Kadin Sikka harus inklusif dan kolaboratif. Kita harus bersama-sama saling membantu, meskipun kita tau menjadi pengusaha selalu ada persaingan disana. Tapi persaingan harus sehat,” ujar dia.

Baca juga  Waduh, 1123 Warga Sikka Idap ODGJ, Obat Medis Jadi Kendala

Pada kesempatan itu juga, Harry Japira juga menambahkan bahwa kedepannya ada agenda penting dan sudah menjadi komitmen dalam kepengurusan organisasi Kadin Kabupaten Sikka ini dengan melakukan kerjasama dengan pemerintah daerah terutama pemberdayaan UMKM. Selanjutnya kata dia dengan melakukan ekspor perdana produk-produk UMKM asal Kabupaten Sikka ke negara Timor Leste 

“Ini sudah komitmen kita dalam kepengurusan kedepannya demi membangkitkan ekonomi masyarakat Kabupaten Sikka,” pungkas dia. ( AL).

 

Share :

Baca Juga

Edukes

Mantan GM Sebut Kopdit Mitan Gita Kolaps, Herlemus: Kami Baik baik Saja

Edukes

Pemkab Sikka Wajibkan Pemeriksaan Kesehatan Hewan Hajatan, Sapi Rp 35 Ribu Perekor

Edukes

Senator NTT Siap Fasilitasi Pemuda Katolik Sikka Budidaya Lele dan Nila

Edukes

Warga Binaan Beragama Islam di Rutan Maumere Bersihkan Hati di Bulan Puasa

Edukes

Sambut HUT RI ke- 77, SMK Kasih Bunda Maumere Gelar Lomba Seni Antar Kelas

Edukes

Lagi, LPK Karunia Bunda Maumere Gelar Pelatihan Desain Grafis Tanpa Biaya 

Edukes

Pedagang Daging Sapi di Pasar Alok Lesu

Edukes

Bergerak di Bidang Farmasi, Produk dari AFC Life Science Japan Siap Bantu Warga Sikka